Berbicara mengenai airport yang ada di Indonesia, tentu kita patut menengok salah satu airport kebanggaan bangsa Indonesia di daerah Padang. Airport bertaraf internasional yang dibangun sejak tahun 2001 dan mulai aktif sejak pertengahan tahun 2005 ini, mampu melayani berbagai rute penerbangan baik itu berasal dari Padang maupun ke Padang. Hingga saat ini, sudah tercatat dua rute penerbangan internasional yang dilayani bandara ini yaitu tujuan kuala lumpur dan Jeddah.
Dengan bentangan terminal seluas 12.570 m2 serta landasa pacu sejauh 3.600 meter, bandara ini memberikan akses yang sangat nyaman bagi semua rute penerbangan yang ada. Begitu kita melangkahkan kaki keluar terminal, kita akan disambut pemandangan bukit barisan yang sangat terkenal. Belum lagi rerimbunan pohon disepanjang area terminal, juga semakin menambah kesejukan mata. Belum lagi kelilingan taman dan berbagai pernik khas bangunan minang yang mengelilingi sekitar bandara, semakin menegaskan bahwa bandara ini memang sengaja didesain untuk memunculkan nilai budaya Minangkabau.
Seperti halnya berbagai fasilitas di berbagai bandara pada umumnya, bandara ini juga memberikan berbagai fasilitas seperti lounge untuk ruang tunggu serta empat garbarata yang merupakan penghubung antara terminal dan pesawat yang siap. Tersedia juga beberapa stand souvenir serta makanan bila anda ingin sekedar berbelanja dan mengisi perut. Area parkir yang luas juga menjadi salah satu daya tarik tersendiri. Untuk waktu operasional, bandara ini sudah sesuai dengan standar internasional yaitu 24 jam penuh.