Ibis Styles Yogyakarta Hotel berlokasi dipusat kota,dimana para tamu sangat mudah untuk menemukan hotel ini.Akses yang sangat mudah menjadikan hotel ini sangat diminati oleh para wisatawan setiap tahunnya.Untuk menuju kehotel ini para tamu bisa menggunakan transportasi umum dalam kota seperti taxi.Sedangkan Bandara Adi Sucipto dapat ditempuh sekitar 8 km berkendara.
Ibis Styles Yogyakarta Hotel memiliki lokasi yang bagus dan menyediakan akses ke obyek wisata terbesar di kota ini. Dengan adanya obyek wisata utama kota ini seperti kawasan perbelanjaan Malioboro, Museum Kereta Keraton dan Tugu Jogja yang sangat dekat, pengunjung akan sangat menyukai lokasi hotel ini.Tersedia juga obyek wisata lainnya yang bisa para tamu nikmati dengan menggunakan tur guide untuk mengantarnya.
Semua kenyamanan dan ketenangan para tamu selama menginap diberikan yang terbaik,mulai dari fasilitas sampai kebutuhan berlibur para tamu bisa disediakan oleh Ibis Styles Yogyakarta Hotel ini.Pelayanan dan fasilitas modern yang bisa para tamu nikmati antara lain,layanan resepsionis 24 jam,fasilitas pertemuan,layanan laundry,tempat parkir mobil,penyimpanan barang,restoran serta layanan laundry.
Dari dalam kamar para tamu akan menemukan ketenangan selama menginap,dan bisa menikmati fasilitas yang diberikan.Setiap kamar di Ibis Styles Yogyakarta Hotel menawarkan pemandangan kota yang indah yang bisa dilihat dari dalam kamar,serta kamar modern ini dilengkapi minibar, lantai berkarpet dan TV layar datar. Kamar mandi yang elegan dilengkapi dengan shower air panas dan air dingin.
Sebuah restoran yang berada diarea hotel Menawarkan teras, prasmanan internasional yang lezat, dan hidangan favorit lokal disajikan di Colours Restaurant. Aneka kudapan dan koktail yang menyegarkan disajikan di bar lobi dan bar kolam renang.