Bruno Mars hadir di Jakarta setelah penantian panjang! Tak tanggung-tanggung, konser berlangsung selama 3 hari, loh. Selengkapnya, simak artikel di bawah ini.
Setelah penantian panjang, akhirnya Bruno Mars akan menggelar konser bertajuk Live in Jakarta di Jakarta International Stadium (JIS). Konser yang menjadi bagian dari tur dunianya ini akan berlangsung selama 3 hari, mulai dari tanggal 11, 13, dan 14 September 2024. Saking tingginya antusiasme penggemar Bruno Mars, tiketnya sudah habis terjual hingga puluhan ribu penonton siap meramaikan JIS mulai hari ini. Congrats buat kamu yang beruntung untuk bisa berjumpa dengan Bruno Mars ya!

Sebelum itu, simak juga panduan info lengkap seputar konser Bruno Mars dan juga penginapan terdekatnya yuk.
Rundown Konser Bruno Mars Live in Jakarta
13.00 WIB I Gates Open
17.00 WIB I Akses pintu masuk concert hall dibuka untuk pemegang tiket VIP Silver
17.30 WIB I Akses pintu masuk concert hall terbuka untuk pemegang seluruh kategori tiket
20.00 WIB I Bruno Mars on stage
Info Akses Pintu Masuk
- Pintu Mandiri Gate (Taman BMW) -> Dekat Halte Transjakarta Taman BMW
- Treasure Gate (Pintu Selatan) -> Jl. Sunter Permai Jaya (Dekat Permai Sunter Bus Stop)
- Billionaire Gate (JPO Ancol) -> 500 meter dari Gerbang Carnaval Ancol
Kamu bisa menaiki berbagai pilihan moda transportasi, seperti Transjakarta, KRL, Jaklingko, ataupun transportasi online. Berikut beberapa rute naik transportasi umum untuk menuju ke venue konser Bruno Mars.
- Transjakarta Rute 14 : Senen – JIS
- Transjakarta Rute 3 : Harmoni – JIS
- Transjakarta Rute 10K : Tanjung Priok – Senen
- JakLingko Rute Jak 77 : Tanjung Priok – Ancol Barat
- JakLingko Rute Jak 88 : Tanjung Priok – Jembatan Hitam
- KRL dengan tujuan akhir : Stasiun Ancol atau Stasiun Tanjung Priok
Kalau kamu berencana membawa kendaraan pribadi juga boleh banget, loh. Tersedia berbagai alternatif lahan parkir yang bisa kamu gunakan, seperti Jakarta International ePrix Circuit, Seaworld Ancol, E-Convention Ancol, dan juga Lapangan ITF JIS.
Tapi perlu diperhatikan juga ada beberapa penutupan jalur selama konser Bruno Mars berlangsung. Melansir dari berbagai sumber, Dishub Jakarta akan memberlakukan penutupan terbatas dan penggunaan 1 jalur sejak pukul 09.00 – 23.00 WIB.
Berikut detail ruas jalan yang akan ditutup :
- Ruas Jalan Ancol Timur sisi selatan, dari Simpang Gerbang Karnaval ke arah barat sepanjang ±60 meter
- Penggunaan 1 jalur Jalan Ketel sisi selatan, dari Simpang Pintu Ancol Karnaval sampai akses JPO Ancol – JIS
Untuk meminimalisir kemacetan dan antrian panjang untuk masuk ke venue, ada baiknya kamu datang lebih awal dari jadwal open gate. Pastikan juga Do’s and Don’ts yang berlaku sebelum memasuki area konser, untuk mempercepat proses security checks & admission rules.
Sebagai alternatif lain, kamu bisa mencari penginapan terdekat dari venue konser untuk menghindari kepadatan jalan. Secara gak langsung, kamu juga bisa lebih menghemat tenaga dan waktu loh. Misalnya saja dengan beberapa list rekomendasi apartemen di bawah ini yang harganya juga masih super affordable dekat JIS.
- Apartemen Maple Park Sunter



Cuma dengan Rp250 ribuan per malamnya, kamu bisa sekaligus staycation usai nonton konser Bruno Mars loh! Bener banget. Harga sewa apartemen ini mulai dari Rp200 ribuan aja untuk tipe studio. Pas buat yang pergi nonton konser berduaan aja sama bestie atau pasangannya. Tapi kalau mau space lebih, ada juga tipe 1BR dan 2BR. Selengkapnya, cek di sini.
Lokasi : Jalan HBR Motik No.2, RT.18/RW.5, Sunter Agung, Kota Jkt Utara
Fasilitas : kolam renang, cafe, taman, minimarket, playground, laundry, fitness center, lapangan basket, access card, dll
Harga : mulai dari Rp250 ribuan/malam
- Apartemen Grand Palace Kemayoran



Butuh penginapan yang menampung satu circle kamu? Tenang, Apartemen Grand Palace Kemayoran ini punya banyak pilihan tipe unit. Dari yang kapasitas untuk 1-2 orang, hingga tipe 3BR yang muat hingga 6 orang atau lebih. Jadi, tinggal pilih deh yang sesuai sama kebutuhan kamu. Mostly, unit di sini juga udah fully furnished kok. Dari peralatan masak, makan, sampai toiletries pun disediakan. Selengkapnya, cek di sini.
Lokasi : Jl. Casa No.5, RT.13/RW.6, Kb. Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, 10630
Fasilitas : fitness center, cafe & restaurant, minimarket, swimming pool, jogging track, playground, ATM on site, dll
Harga : mulai dari Rp300 ribuan/malam
- Apartemen Mediterania Palace Residence



Cuma butuh kurang lebih 10 – 15 menit aja dari apartemen ini menuju Jakarta International Stadium (JIS). Dengan Rp400 ribuan aja udah bisa menampung 3 – 4 orang. Pastinya akan jauh lebih murah untuk harga per-orangnya. Usai lelah nonton konser, esok harinya kamu bisa gunakan fasilitas yang ada sambil menunggu jam check-out. Seperti berenang, olahraga basket, jogging, nge-gym, atau sekadar bersantai di cafe. Selengkapnya, cek di sini.
Lokasi : Jl. Landas Pacu Selatan Blok A1 No.2, Kemayoran, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, 10630
Fasilitas : swimming pool, lapangan olahraga, minimarket, cafe, fitness center, playground, taman, jogging track, dll
Harga : mulai dari Rp400 ribuan/malam
- Apartemen Springhill Terrace Residence



5 menit aja ke Jakarta International Stadium, apartemen ini jadi salah satu pilihan penginapan yang tepat.. Dilengkapi dengan fasilitas yang memadai dan suguhan city view yang bisa bikin lebih relax. Pas banget buat jadi tempat istirahat kamu usai sing along di konser Bruno Mars. Selengkapnya, cek di sini.
Lokasi : Jl. Benyamin Sueb, RW.10, Pademangan Timur, Pademangan, Jakarta Utara
Fasilitas : swimming pool, fitness center, shops, playground, supermarket, jogging track, dll
Harga : mulai dari Rp 400 ribu/malam
- Apartemen Menara Jakarta Kemayoran



Ini salah satu apartemen elit yang letaknya gak jauh dari venue konser Bruno Mars. Cuma butuh 10 menit berkendara aja ke JIS. Kamu bisa tidur dengan nyaman usai lelah seharian. Bisa juga mengisi waktu sambil berenang dengan ditemani city view. Vibes apartemennya juga selayaknya menginap di hotel berbintang, meskipun harganya masih terbilang ramah kantong. Apalagi kalau manfaatin promo sewa harian dari Travelio. Dijamin bakal jauh lebih murah lagi. Selengkapnya, cek di sini.
Lokasi : Arena JIEXPO Kemayoran, Jl. H. Benyamin Sueb No.10, RW.10, Gn. Sahari Sel., Kemayoran, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, 14410
Fasilitas : lounge, coworking space, restaurant, lapangan olahraga, swimming pool, fitness center, playground, laundry, access card, dll
Harga : mulai dari Rp470 ribuan/malam
Selain 5 rekomendasi di atas, masih ada banyak pilihan apartemen lainnya dekat Jakarta International Stadium (JIS). Kamu bisa cek selengkapnya di sini, atau langsung search lokasi yang diinginkan di aplikasi Travelio.
Ada promo spesial khusus sewa harian juga up to 25%, loh!
Have fun dan selamat staycation, guys!